Selain uang logam yang dipergunakan sebagai alat pembayaran, pemerintah Indonesia juga mengeluarkan beberapa jenis uang logam peringatan. Uang-uang logam peringatan ini terbuat dari emas dan perak serta dicetak dalam jumlah sangat terbatas sehingga mempunyai nilai jual yang sangat tinggi. Beberapa diantara uang-uang peringatan ini mempunyai harga yang sangat tinggi serta sulit sekali ditemukan sehingga hanya bisa dilihat gambarnya dari situs Bank Indonesia.
Seri peringatan 25 tahun kemerdekaan Indonesia (1970)
1. Pecahan 200 rupiah
Terbuat dari perak (silver) dengan kadar 99,99% seberat 8 gram.
Bergambar burung cendrawasih dan dicetak sebanyak 5100 keping.
Harga berkisar Rp. 400-500 ribu
Pecahan 200 rupiah 1970 (silver)
2. Pecahan 250 rupiah
Terbuat dari perak 99,99% dengan berat 10 gram dan bergambar patung Manjusri dari Candi Tumpang di Malang. Dicetak sebanyak 5000 keping, harga jual sekitar Rp. 500 ribu.
Pecahan 250 rupiah 1970 (silver)
3. Pecahan 500 rupiah
Bergambar penari wayang, dicetak sebanyak 4800 keping. Kadar perak 99,99% dengan berat 20 gram. Harga jual sekitar Rp. 500 -600 ribu
Pecahan 500 rupiah 1970 (silver)
4. Pecahan 750 rupiah
Bergambar ukiran Bali, berat 30 gram dengan kadar perak 99,99%. Dicetak sebanyak 4950 keping. Harga perkeping sekitar Rp. 600-700 ribu.
Pecahan 750 rupiah 1970 (silver)
5. Pecahan 1000 rupiah
Bergambar Jendral Sudirman dengan berat 40 gram dan terbuat dari 99,99% perak. Dicetak sebanyak 4250 keping dengan harga sekitar 800 ribu s/d 1 juta rupiah.
Pecahan 1000 rupiah 1970 (silver)
.
Kelima pecahan di atas ada yang dikemas dalam bentuk folder berisi sertifikat keaslian. Harga satu set lengkap berkisar di angka 2,5 sampai 3 juta rupiah.
Folder berisi 5 keping logam perak 1970
.
Selain kelima pecahan yang tebuat dari perak, dikeluarkan pula 5 pecahan yang bentuknya sama tetapi dengan nominal dan bahan yang berbeda. Kelima pecahan berikutnya terbuat dari emas dengan kadar 90%.
.
6. Pecahan 2000 rupiah
Gambar dan ukuran sama persis dengan yang perak, terbuat dari emas dengan berat 4,93 gram dan dicetak sebanyak 2970 keping. Sangat langka dan bernilai tinggi. Harga emasnya saja sudah sekitar 2,5 juta rupiah belum termasuk nilai antiknya.
Pecahan 2000 rupiah 1970 (gold)
7. Pecahan 5000 rupiah
Berat sekitar 12,3 gram dan dicetak sebanyak 2150 keping. Harga emasnya saja sudah sekitar 6 juta rupiah.
Pecahan 5000 rupiah 1970 (gold)
8. Pecahan 10000 rupiah
Dicetak sebanyak 1440 keping dengan berat sekitar 24,6 gram. Harga sudah melebihi 12 juta rupiah perkeping.
Pecahan 10000 rupiah 1970 (gold)
9. Pecahan 20000 rupiah
Mempunyai berat 49,37 gram dengan jumlah hanya 1285 keping. Harga saat ini di atas 25 juta rupiah perkepingnya.
Pecahan 20000 rupiah 1970 (gold)
.
10. Pecahan 25000 rupiah
Gambar dan ukuran sama persis dengan yang perak, terbuat dari emas dengan berat 4,93 gram dan dicetak sebanyak 2970 keping. Sangat langka dan bernilai tinggi. Harga emasnya saja sudah sekitar 2,5 juta rupiah belum termasuk nilai antiknya.
Pecahan 2000 rupiah 1970 (gold)
7. Pecahan 5000 rupiah
Berat sekitar 12,3 gram dan dicetak sebanyak 2150 keping. Harga emasnya saja sudah sekitar 6 juta rupiah.
Pecahan 5000 rupiah 1970 (gold)
8. Pecahan 10000 rupiah
Dicetak sebanyak 1440 keping dengan berat sekitar 24,6 gram. Harga sudah melebihi 12 juta rupiah perkeping.
Pecahan 10000 rupiah 1970 (gold)
9. Pecahan 20000 rupiah
Mempunyai berat 49,37 gram dengan jumlah hanya 1285 keping. Harga saat ini di atas 25 juta rupiah perkepingnya.
Pecahan 20000 rupiah 1970 (gold)
.
10. Pecahan 25000 rupiah
Pecahan terbesar dari seri ini, terbuat dari emas dengan berat 61,7 gram. Dicetak hanya sebanyak 970 keping. Sangat langka dan bernilai tinggi. Harga sudah mencapai 30an juta rupiah perkeping. Gambar diambil dari situs Bank Indonesia.
Pecahan 25000 rupiah 1970 (gold)
SERI WWF 1974
1. Pecahan 2000 rupiah
Bergambar macan Jawa dan terdiri dari 2 jenis:
a. Terbuat dari perak dengan kadar 50% seberat 25,65 gram. Harga sekitar Rp.200 ribu dan dicetak sebanyak 43000 keping
b. Terbuat dari perak dengan kadar 92,5% (proof) dan berat 28,28 gram. Harga sekitar Rp.300 ribu dan dicetak sebanyak 18000 keping
Pecahan 2000 rupiah 1974 (silver proof)
.
2. Pecahan 5000 rupiah
Bergambar orangutan, juga terdiri dari 2 jenis:
a. Terbuat dari perak dengan kadar 50% dan berat 32 gram. Dicetak sebanyak 43000 keping. Harga sekitar Rp 250 ribu perkeping.
b. Terbuat dari perak berkadar 92,5% (proof) dan berat 35 gram. Dicetak sebanyak 17000 keping. Harga sekitar Rp. 350 ribu perkeping.
Pecahan 5000 rupiah 1974 (silver proof)
.
3. Pecahan 100.000 rupiah
Bergambar komodo yang sangat indah, berbahan emas 90% dengan berat 33,437 gram. Dicetak dalam jumlah sangat sedikit yaitu 5333 keping. Harga berkisar di angka Rp. 16-17 juta perkeping. Karena bentuk dan gambarnya yang indah, coin ini menjadi incaran para kolektor mancanegara.
Pecahan 100.000 rupiah 1974 (gold)
SERI WWF 1987
Hanya terdiri dari 2 pecahan yaitu 10000 (silver) dan 200000 (gold)
1. Pecahan 10000 rupiah
Bergambar babi rusa, terbuat dari perak berkadar 92,5% dengan berat 19,44 gram. Dicetak sebanyak 25 ribu keping. Harga sekitar 800 ribu rupiah perkeping.
Pecahan 10000 rupiah 1987 (silver)
.
2. Pecahan 200000 rupiah
Bergambar badak Jawa dan terbuat dari emas 91,7% dengan berat 10 gram. Dicetak sebanyak 5000 keping. Harga sekitar 5 sampai 6 juta rupiah perkeping.
Pecahan 200000 rupiah 1987 (gold)
.
.
SERI SAVE THE CHILDREN 1990
Bergambar pemain badminton, terbuat dari 92,5% perak dengan berat 19,44 gram. Dicetak sebanyak 20000 keping. Harga berkisar diangka 800 ribu rupiah perkeping.
Pecahan 10000 rupiah 1990 (silver)
2. Pecahan 200000 rupiah
Bergambar penari Bali, terbuat dari 91,7% emas dengan berat 10 gram. Sangat langka dan bernilai tinggi karena hanya dicetak sebanyak 3000 keping. Harga sekitar 5-6 juta rupiah perkeping.
Pecahan 200000 rupiah 1990 (gold)
SERI 45 TAHUN KEMERDEKAAN 1990
Seri ini terdiri dari 3 macam pecahan yang semuanya terbuat dari emas 95,83%, sangat langka dan bernilai tinggi karena dicetak masing2 hanya sebanyak 3000 keping. Gambar diambil dari situs Bank Indonesia.
1. Pecahan 125000 rupiahTerbuat dari emas dengan berat 8 gram. Harga berkisar 4 juta rupiah perkeping.
Pecahan 125ooo rupiah 1990 (gold)
2. Pecahan 250000 rupiah
Bergambar peta Indonesia dengan berat 17 gram. Harga sekitar 9 juta rupiah perkeping.
Pecahan 250000 rupiah 1990 (gold)
3. Pecahan 750000 rupiah
Bergambar lambang Angkatan 45, terbuat dari emas seberat 45 gram. Harganya? Sekitar 23 juta rupiah lebih perkepingnya.
Pecahan 750000 rupiah 1990 (gold)
SERI 50 TAHUN KEMERDEKAAN 1995
1. Pecahan 300000 rupiah
Bergambar Presiden Soeharto sedang berbicara dengan rakyat. Terbuat dari emas seberat 17 gram. Dicetak sebanyak 3000 keping dengan harga sekitar 8 juta rupiah perkeping.
Pecahan 300000 rupiah 1995 (gold)
2. Pecahan 850000 rupiah
Merupakan pecahan terbesar yang pernah dicetak, bergambar Presiden Soeharto, juga terbuat dari emas dengan berat 50 gram. Dicetak sebanyak 3000 keping dengan harga sekitar 25 - 30 juta rupiah perkeping.
Pecahan 850000 rupiah 1995 (gold)
SERI 50 TAHUN UNICEF 1999
.
1. Pecahan 10000 rupiah
Bergambar pramuka sedang menanam pohon, terbuat dari 92,5% perak seberat 28,28 gram. Dicetak sebanyak 25000 keping. Gambar diambil dari situs BI.
Pecahan 10000 rupiah 1999 (silver)
2. Pecahan 150000 rupiah
Bergambar penari kuda lumping, terbuat dari emas berkadar 99,99% dengan berat 6,22 gram. Harga emasnya saja saat ini sudah sekitar 3 juta rupiah. Gambar diambil dari situs BI.
Pecahan 150000 rupiah 1999 (gold)
Sedemikian banyaknya uang logam peringatan yang dikeluarkan pemerintah. Sebagian besar dicetak sangat terbatas sehingga bernilai sangat tinggi. Sedemikian sukarnya uang-uang logam peringatan ini ditemukan sehingga saya mangalami kesulitan untuk mendapatkan gambar-gambarnya. Untunglah situs Bank Indonesia memiliki arsip gambar dari beberapa uang logam tersebut. Selain uang-uang logam di atas sebenarnya Indonesia pernah juga menerbitkan medali-medali peringatan. Tetapi karena minimnya informasi maka saya hanya menemukan dua jenis saja yaitu :
MEDALI PERINGATAN
1. Medali bergambar Pangeran Dipanegara 1952
Terbuat dari emas, bernominal 25 rupiah (tidak tercetak), sangat langka dan luar biasa sulit ditemukan. Harga berkisar diangka 3 juta rupiah perkeping. Medali ini adalah satu-satunya uang logam dari Indonesia yang tercantum di katalog Unusual World Coins.
Medali (25 rupiah) 1952 terbuat dari emas
2. Medali peringatan Indonesia Indah 1974
Diterbitkan dalam bentuk set berisi 8 jenis logam. Semuanya bergambar sama dengan ukuran masing-masing sebesar 30 mm kecuali untuk yang emas berukuran 35 mm.
Contoh salah satu logam berbahan kuningan
Medali Indonesia Indah ini terdiri dari 8 jenis logam yaitu:
1. Emas 22 karat
2. Perak
3. Baja putih
4. Alumunium murni
5. Kuningan
6. Tembaga murni
7. Timah Pewter
8. Nikel murni
Harga satu set lengkap berkisar di angka 7 sampai 8 juta rupiah. Tetapi ada juga set yang dijual terpisah tanpa emas (hanya 7 jenis) seharga 500 sampai 750 ribu rupiah.
.
.
Karena sulitnya informasi yang dapat saya kumpulkan maka saya sangat mengharapkan ada diantara pembaca yang dapat memberikan keterangan lebih lengkap baik berupa kritik, saran, informasi, gambar atau lainnya. Sehingga situs ini menjadi lebih baik, lebih lengkap dan lebih informatif.
Silahkan hubungi saya di email: arifindr@gmail.com
EmoticonEmoticon